KEHILANGAN

Kehilangan itu memang menyakitkan,

kehilangan yang akan selalu hadir disetiap lembaran manusia,

kehilangan yang selalu ditolak keberadaannya, 

yang akan kalah dengan sisi egoisnya manusia.

Kehilangan itu memang harus ikhlas,

ikhlas yang dipaksa hadir di saat itu juga, 

namun akan terbiasa seiring berjalannya waktu. 

Kehilangan itu tentang penerimaan manusia akan takdir; 

nyata bagi yang percaya. 

Kehilangan yang akan datang disetiap waktu dan tidak kenal waktu;

Merenggut kebersamaan namun mengawetkan sebuah ingatan.

Ingatan yang tidak jauh dari sebuah kenangan bersama.

Kehilangan itu tentang kita yang harus belajar tetap mencintai dia

tanpa melihat dan merasakan raganya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

MEMULAI DULU DARI DIRI SENDIRI

RINDU YANG TIDAK AKAN PERNAH DISAPA

DIRI YANG PERLU DIRAYAKAN